Opini Anda


AD 24324

(Marienplazt – München)

Dengan hormat,

Silahkan buat rekan-rekan semua untuk mencoret apapun pokok pikiran anda di halaman ini. Prinsipnya bebas yang penting sopan.

Tulisan atau komentar yang ditujukan secara langsung pada saya pasti akan saya tanggapi dengan senang hati.

Hormat saya,

Ferizal Ramli

114 komentar di “Opini Anda

  1. Dear Prend,
    (Sumpah geli juga nulis yang diatas), kebetulan saat ini saya bekerjasama dengan InWent utk Pendidikan Manajemen Kesehatan di beberapa Propinsi terutama Sumut, Jogyakarta dan Jatim. SAP yang anda jelaskan memang rada2 menakutkan tapi sekaligus juga jadi terpaut. Kalau anda tidak keberatan, tolong kirim alamat web nya untuk seorang prend saya jua, sidemen169@yahoo.com tapi jangan bilang2 kalau saya yang minta ya…Nggak keberatan kan? Pasti nggak ya.

    Salam,
    Handari
    masmirah331@yahoo.com
    http://www.handari.wordpress.com

    XXX
    TANGGAPAN SAYA:

    Yth Mbak/Ibu Handari,
    Sesuai dengan permintaan anda maka saya sudah kirimkan link yang relevan tentang SAP ke alamat yang mbak/ibu berikan.

    Salam hangat,
    Ferizal

  2. Hi Ferizal,

    I ran across your web from facebook where recently my junior high school friend in Indonesia just found me. This SMP friend of mine joined your UGM group. We are a bit older than your generation :-). I now live in the USA. The reason I email you is actually from your statement of inspiration–from Nogososro Sabuk Inten by SH Mintardjo. This book series was illustrated by my late father, Kentardjo.

    Are you and family live permanently in the US?

    Great to see lots of Indonesian people lead a successful career especially overseas.

    Regard,

    Estu

    XXX
    TANGGAPAN SAYA:

    Hi Estu,

    Mr. Kentardjo, as like mentioned this link
    http://www2.kompas.com/kompas-cetak/0303/10/daerah/174165.htm, is your father, isn’t he?
    My warm empathic and my proud present to you for all his dedicates that it has been given to us which we can learn from him a lot.

    Because of that, regarding to my respect to him I have changed the introduction of my article a bit so I can mention his name with honour.

    Salam hangat,
    FR

  3. mo ngucapin selamat krn blog ini sudah jadi no.1 di wordpress.com. tetap semangat pak! salam kenal dari milis anak-cilegon 🙂

    XXX
    TANGGAPAN SAYA:

    Nuhun Kang. Salam kenal dan tetap semangat juga…

    Salam hangat,
    FR

  4. Salam kenal………..
    qo background blog qta sama ya.
    Tpi ada bedanya klo aq blogger baru jadi masih buntu…
    Skali lagi salam kenal ya!
    jangan lupa kunjngi blog sy
    Campusdlapan.blogspot.com
    ma
    Khalifahfiilard.wordpress.com

    XXX
    TANGGAPAN SAYA:

    Mas Heri,
    Yah kita sama belajar. Toh belajar itu tidak mengenal baru atau lama. Selama untuk kebaikan maka kita saling belajar…

    Salam hangat dan selamat berkarya,

    FR

  5. halo kang ferizal..
    waah tulisannya ber’nyawa’ semua niih…sampe kadang2 ada yg ga ngerti..hehe…tapi jd tahu…infonya bermanfaat lagi…

    blog for success

    wassalam,
    riri

    XXX
    TANGGAPAN SAYA:

    Terima kasih sekali Jeng Riri. To be honest saya merasa tersanjung…

    Salam hangat,
    FR

  6. Bung Ferizal, salam kenal… Saya baru buka blog Anda. Isinya lumayan bagus banget. Sayang, masih ke sana-sini ya bung. Memang ini menunjukkan minat Anda yang luas terhadap berbagai isu. Akan lebih bagus, kalau Anda fokus pada isu-isu yang Anda kuasai. Maaf, ini sekadar saran. Btw, salut blog Anda menjadi the most popular di tanah perdikan wordpress…!!!

    Salam dari Gunungkidul,

    asmono wikan
    B: http://asmonowikan.wordpress.com
    E: asmono28@yahoo.com

    XXX
    TANGGAPAN SAYA:

    Terima kasih untuk masukannya. Hanya menurut hemat saya untuk kajian sosial untuk berkomunikasi dengan publik ndak perlu ada spesialisasi. Spesialisasi itu hanya dibutuhkan dalam scientific riset. Jika untuk sharing ide-2 segar atau sharing sebuah value dari kehidupan maka pembatasan sebuah tema dalam bentuk spesialisasi justru mengukung kebebasan dalam memahami kehidupan dari berbagai sudut pandang. Alasan inilah yang menjadikan saya membuat kajian sosial dengan spektrum luas dari berbagai aspek tanpa “pembatas”.

    Tentu saja jika itu menyangkut kompetensi profesional maka saya menjadi spesialis yang spesifik, yaitu saya hanya fokus pada standard SAP dan kajian Akuntansi-Manajemen sesuai dengan background kuliah dan pengalaman kerja manajerial saya.

    Hanya Mas Asmono, saya jelas terbuka lho dengan sudut pandang baru dari anda. Jadi, klo anda punya pertimbangan berbeda mohon dituliskan. Mungkin saya bisa belajar dari sana…

    Salam hangat,
    FR

  7. Asswrwb,

    Apakabar? saya guswandi. Baru nemu nih Blog-nya. biasanya saya cuma buka “wong banten” aja…Blognya bagus….bervariasi temanya.

    kamu alumni UPN dan UGM yah…..pantesan anda waktu itu ‘berani’ mengkritik ITB. Hehehe oia, UGM memang tertua, tetapi terbaik di Indonesia masih harus dibuktikan, masih ada UI, ITB, dll. Yang jelas seluruh PT di Indonesia bermasalah dengan kualitas dan kuantitas karya ilmiahnya…apalagi jika diharapkan konstribusinya secara riel dimasyarakat.

    Oia ditunggu kritik2nya terhadap institusi pendidikan…terutama kritik kamu terhadap UPN dan UGM yang kamu banggakan itu. Bahkan kamu juga bisa mengkritik tradisi filsafat maupun praksis-nya Jerman. Apa kelebihan (itu banyak banget) tapi juga kekurangannya agar kita ,terutama saya, dapat belajar dari yang baik sekaligus yang buruk, dari yang ortodoks maupun yang heterodoks.

    Tabik,

    Guswandi

    XXX

    TANGGAPAN SAYA:

    Mas Guswandi, pernah inget saat UGM “alpha” tidak menerima Mulyono pemenang Lomba Olimpiade Biologi di Fakultas Kedokteran UGM tahun 2004? UGM pernah janji bahwa para pemenang Olimpiade bisa masuk UGM tanpa test. Atas ketidakterimaan Mulyono di UGM para sivitas akademika UGM (termasuk saya) protes keras ke bapak Rektor saat itu Prof. Dr. Sofian Effendi. Respon dari Ybs sangat terhormat dan memberikan klarifikasi dengan cepat beserta solusinya.

    Bagi saya, apalah arti UGM. Jika salah yah dikoreksi. Ini adalah cuplikan tulisan saya yang sempat saya posting di milis Kagamamuda:
    http://groups.yahoo.com/group/kagamamuda/message/2547
    Thu Aug 5, 2004 11:37 am
    …Tapi pertanyaan saya ? Kenapa tragedi Mulyono itu bisa terjadi ? harus diingat, prestasi Mulyono itu bisa diukur dengan menggunakan standar yang transparan dan atributnya begitu mudah dipahami oleh orang awam! Tetapi kenapa UGM justru bisa kecolongan ?! Kenapa UGM bisa keliru padahal sudah menjadi kebijakan bahwa “Pemenang Olimpiade Internasional” dapat masuk UGM tanpa test?!. Dan Mulyono juga sudah daftar ke UGM, artinya Mulyono “tidak jual mahal” dan dia sudah mengikuti prosedur UGM. Tetapi kenapa tetap tidak diterima ? Ini kesalahan remeh tapi saya khawatir dibelakangnya ada persoalan yang super serius. Saya khawatir di UGM ada mafia (mafia koruptor) yang bahkan kekuasaan Rektor dan kejernihan hati Pak Sofian sendiri tidak mampu menyentuhnya. Jika memang benar ada mafia koruptor disitu maka sayapun tidak akan kaget misalkan Denny Indrayana suatu ketika menjadi Rektor UGM maka tetap saja “Tragedi Mulyono” akan terulang kembali…

  8. Nice blog and opinion bung ferizal, sukses untuk anda, pengalaman2 anda sangat berharga untuk ditularkan kepada bangsa ini. kembangkan terus semangat berbagi dan kolaborasi.

  9. Mas perkenalkan Saya Wahyu Endrian EM’03
    Boleh Tanya2 dikit nggak ya mas?
    Mas nih angkatan berapa ya? Pernah jadi Ketum KOPMA UPN Jogja juga ya?

  10. tanggapan rekan Goeswandi, 17Januari2009 menarik.
    Karena anda lulusan UGM, trus njuk wani ngritik ITB. Inilah hebatnya Indonesia. UI,ITB,UGM,ITS, dan sebangsanya Uni2 Negeri, menjadi seperti mbaureksonya Ilmiah wong pinter nya Indonesia.
    Ini rak gara2 tes masuk tes masuk, yang katanya yang diterima itu terpandai di Indonesia. Persis kayak zaman KOLONIAL. Kita ini otaknya selalu di pilah pilah, di bagi bagi, di poro poro, lan di bedhak bedhak ke. Jaaan persis kolonial.
    Saya kira perlu dirubah paradigma, UI hebat, UII blong. UGM jagoan, UPN blong. ITB ngetop, UnPar blong.
    Ingat lho, 5 ping 5 kuwi selawe. Mbuh nang UI, mbuh nang UKI po Trisakti.
    DI Belanda jalan2 pada alus2 dan mulus..Top. Sing nggawe ra tau kuliah di ITB..Koq yo iso alus yo? Padahal di Bandung yaa Allaah..dalan po kali asat?

    wassalam wong Jowo, bukan ex ITB

    pbhdr

    XXX
    TANGGAPAN SAYA:

    Setahu saya, Universitas paling populer di Indonesia UNDIP: Universitas DIPONOGORO.

    Unpad: Unversitas Pamannya DIPONOGORO
    UI: Universitas Ibunya DIPONOGORO
    Unud: Universitas Uwaknya DIPONOGORO
    UNS: Universitas Selingkuhannya DIPONOGORO

  11. salud bos udah melanglang buana. oh yaa fer…menurut sejarah bahasa jerman itu ternyata dari austria yaa. munich, kiss from jogjakarta.

  12. Koreksi Bung Ramli,
    sebelum salah kaprah di sejarah yang sudah bubrah ini.
    Nama Pahlawan Perang di Pulau Jawa melawan Belanda pada 1825 – 1830, dimana Belanda kalang kabut dan terpaksa harus pakai ilmu2 sosial TIPULOGIE untuk menangkapnya, bukan DIPONOGORO. Beliau bernama Pangeran DIPONEGORO..Atau Mas Ontowiryo.
    Mula mula saya kira anda salah tulis.Eh nulis ping 5, salah kabeh.

    Kalau anda jalan dari Weleri ke Magelang lewat
    Temanggung, di desa dekat Sukorejo ada tukang tambal ban segala macam ban sophisticated.
    Papannya berjudul ITB. Pak Tukang mengejanya Iki Tambal Ban. Tenan ra ngapusi koyo Londho.

  13. ada lagi yang lebih hebat di Yogya. Orang disana banyak ide ide. Biar murah tapi bermanfaat. Di dekat kretek Kewek itu banyak tukang ban. Dulu mereka juga membikin sandal sandal karet ala Yogya. Hitam, tebal dan berat. Katanya mereka yang jual, ” mas sandal niki nek nggo mbandem maling, njuk klenger malinge” Solanya sandalnya berat banet, Ning manteb.

    Nama sandal kelas wahid itu juga ITB. Mereka bilang Iki Tilas Ban.
    Sewaktu saya di Jerman juga ada ITB. Ternyata masalah turisme di Berlin.
    Wisch yo..
    Oh ya,
    Bagaimana dengan perbaikan Situ Gintung. Apa jadi JEPANG yang ngerjain, sesuai permintaan Mentri PU Joko Kirmanto?

    Artinya Pak Menteri bagi saya, menghina ahli ahli Teknik Sipil, Geologi dan Hydrologi bangsa dewe kan?

  14. Salam kenal, Maharajo Sutan. Saya juga Sutan nih, tapi, yahh… ketek lah ambo dibandingkan Maharajo Sutan 🙂

    Seneng musik kah? punya koleksi Munchener Freiheit?

    Salam Indonesia Raya

  15. Salam kenal…saya tertarik dengan bahasan tentang utang luar negeri kaitannya dengan perekonomian nasional…Apa ada cara ampuh supaya negara ini tidak tergantung dengan utang…

    share to in my blog :sanggarkehidupan@blogspot.com

    • Cara ampuh tidak berhutang adalah sebuah keberanian karater dari pemimpin yang tidak mau berhutang dan lebih memilih prinsip berhemat anggaran. Tapi dalam negara yang korup begini masih adakah pemimpin yang berani melakukan tindakan benar; berhemat, menjaga agar anggaran tidak bocor?

      Kita butuh pemimpin seperti ini dan celakanya langka di Indonesia.

  16. assalamualaikum,,,,
    siang mas Ferizal,,,,,salam kenal…..
    saya damas,,,,,,mahaisiwa jurusan akuntansi,fakultas ekonomi UPN “Veteran ” Yogyakarta,,,,,
    kalau mas bilang fakultas emperan audit,berarti sama mas maq,tempat nongkrong favorit di audit sebelah barat hehehehe….
    saya sebenarnya tertarik denga apa yang ditulis mas ferizal mengenai SAP,walaupun mas bilang orng yang kecimpung di SAP kayak budak sex,tapi hal itulah ang bikin saya semakin penesaran untuk belajar sap lebih dalam,,,,
    saya berencana setelah lulus(mudah-mudahan bulan ini pendadaran,amiiin..) untuk ambil les tentang SAP yng kebetula untk jogja baru ada di UII…..
    nah dari apa yang ditulis mas ferizal dalam blog ini saya termotivasi bahwa upn pun masih bisaa bertaring untuk saingan dg kampus2 di jogja terutama ugm….
    saya minta saran kepada mas bagaimana saya bisa lebih mendalami SAP dan saya pengan banget menjadai tenaga ahli dalam bidang SAp???
    yang kedua untuk menjadi seorang ahli dalam bidang sap pendidikan formal apa saja yang harus saya tempuh???dan tempatna dimana…..???
    yang ketiga…saya bisa contek mas selain di blog ini dimana???misal facebook or apalah,yang bisa saya ngobrol online ma mas????????
    untuk terakhir kalinya saya ucapkan matur nuwun……..

  17. Asswrwb
    I just came to u’re blog and i admire on the statement that i’ve looking for…I’m still student from the UMS, Fac Enginering..sory if my english was complitely damage….but i’m not give up still trying to be the best….
    1. Kiat-kiat apa yang anda beri pada diri anda sendiri dan bisa meraih apa yang selama ini dicita-citakan oleh sebagian besar orang…..?
    2. Sebelumnya apakah anda terlebih dahulu sudah lama berkecimpung dalah hal bisnis or some’..?
    3. Bagaimana memupuk diri kita untuk menjadi yang terbaik tanpa dan harus merubah diri kita sendiri…?
    Sekian cuma beberapa masalah ini bisa anda jawab dan saya sangat berterima kasih bila sekiranya anda sudi meluangkan waktu untuk menjawab masalah ini….

    • 1. kiatnya: gib niemals auf atau never give up!
      2. saya memulia karir sebagai karyawan biasa dan berusaha sekolah seperti layaknya lainnya.
      3. yang menjadi orang terbaik mungkin bagusnya mengenali kelebihan dan kekurangan kita, hormati kelebihan dan kekuarangan kita dengan setiap hari pantang menyerah terus berkarya…

      itu menurut saya pribadi meskipun setiap orang punya sudut pandang yang berbeda.

  18. Salam kenal Bang…

    Sy masih bingun nie otak atik blog ku…
    Bisa minta panduannya tidak??? Itung2 bagi ilmux dong… Maklum baru belajar…

    Terima kasih sebelumnya….

  19. Assalamualikum Mas Ferizal Ramli.

    saya tidak sengaja mendapati Blog Mas ferizal. saya sgt bersemangat membaca tulisan2nya, semua hidup dg konsep-konsep fikir yang jernih.

    Indonesia membutuhkan banyak orang yang berfikir konsepsional dan jernih seperti anda, sehingga permasalahan dapat diselesaikan dengan kebijakan/cara terbaik.

    InsyaAllah blog Mas Rizal dapat menjadi referensi dalam berfikir saya dan teman2 yang ‘sealiran-fikir-nya’ dg Mas ferizal.

    mohon alamat facebooknya.. saya ingin add anda mjd teman.
    saya bekerja di Dep.keuangan. dan disana saya mendapati seorang pimpinan saya (yang jumlahnya tidak banyak) yang mpy pola fikir yg sama dg anda, dan beliau sgt saya kagumi, krn referensi dalam berfikir bagi saya sgt diperlukan dalam pengambilan kebijakan dan langkah2 strategis dimasa yad.

    bangga bersahabat dg Mas ferizal.
    terimakasih.

    • Terima kasih. Kita sama-2 punya kewajiban untuk melakukan yang terbaik buat keluarga kita, agama kita dan tanah air kita.

      Facebook saya tinggal ketik saja: Ferizal Ramli, ada 2 akun disana.

  20. Bung Ferizal Ramli ..
    Mohon bantuan Bapak, saya sangat berambisi untuk melanjutkan studi program doktor di Jerman…
    Saya tunggu jawaban positif daru Bapak. Terimakasih…

  21. Salam Kenal Pak Feri!

    Berawal dari sebuah link yang diberikan ayah saya, tentang artikel “Study di Jerman”, akhirnya saya malah keterusan membaca artikel-artikel sampeyan. Saya senang dengan cara Anda membahas permasalahan. Mungkin juga latar Kampus Biru yang sama membuat saya merasa sangat dekat dengan gaya tulisan Anda.
    Semoga Pak Feri tetap berkarya, sehingga banyak orang dapat menikmati tulisan-tulisan yang bermanfaat 😀

    • Hallo my old fellow,

      with your double master degree from the best university in Germany, I’m pretty sure that you will be a man of honour in your country 🙂

  22. assalamualaikum pak.. salam kenal, saya eka, 25thn, dosen kontrak Universitas Muhamadiyah Malang.. jujur saja nie pak, sy blum lama jadi dosen dan belum punya banyak pengalam kerja, sblmnya wiraswasta saja.. akhir2 ini sy kok tertarik tuk lanjutkan S3 di luar negeri karna banyak saran dari orang karna sy masih muda ktnya.. nah sekarang saya minta banyak saran dari bapak.. apa yang harus saya lakukan, jujur saja sy blum ada gambaran sama skali.. terimakasih banyak sebelumnya.. wass.

    • Coba cek link ini (pilih menu yang B. Inggris):
      http://www.hochschulkompass.de

      Dari sana akan tersambung ke link Universitas se Jerman dan pilih yang sesuai dengan minat jurusan anda. Lalu masuk ke Website Universitas dan cari Professor yang bisa jadi pembimbing anda.

      Setelah ketemu Prof yang sesuai maka lampirkan Proposal kecil anda barang 1-2 halaman, plus CV dan jangan lupa TOEFL Inggris anda minimal 550.

      Jika ada professor yang terima anda maka minta rekomendasi dari Professor untuk apply bea siswa.

      Semoga sukses

  23. Assalam
    salam kenal pak…
    saya m.arif alumni UPN saya sempat menyimak di kagama tentang halal haram dari MUI…..mantappp sekali pak….karena produk saya dianggap belum halal karena belum didaftarkan di MUI…..untuk kita yang UKM (usaha Kecil Menengan) susah untuk mendapatkan sertifikasi halal karena dari segi biaya…..mungkin itu dulu pak….trima kasih

    • Halal dan haram itu urusan penting dalam hidup seorang muslim. Oleh karena itu kita harus memiliki lembaga yang kredibel secara moral untuk menjaga kejujuran sertifikasi halal di negara kita.

  24. Om, numpang share blog nya di fb saya yaa..

    Tulisan2 om bener2 bagus dan menggugah smangat terutama buat anak2 muda seperti saya (masih boleh ngaku muda kan?) hehhe.. thanks..

  25. Assalamu’alaikum uda Ferizal,
    Salam kenal…setelah saya membaca blog Uda Feri, saya ingin minta bantuan uda untuk info univ.yg rekomen di Jerman utk program beasiswa S2 jurusan Agrobinis. Atas jawabannya saya ucapkan terima kasih…Danke sehr…

  26. Halo Pak Ferizal Ramli,

    sangat kebetulan anda penyuka SAP dan juga alumni UPN.
    Kalau boleh, saya ingin berguru masalah SAP BO.
    Mungkin ada referensi yang dapat membantu?
    terima kasih untuk bantuannya.

    salam,
    Lia Natalia

  27. Assalamulaikum wr.,wb,

    salam hangat buat pak Ferizal, tulisan yang dimuat di blog bapa sangat Inspiratfi sekali, terlihat wawasan yang dimiliki bapak sangatlah luas, tidak menuntut kemungkinan orangnya pun luas budi pekertinya. Santun dalam bertutur kata bapak tuangkan dalam rangkaian untaian kata kata yang bapak tulis. Sikap kritis tercermin dari postingan yang bapak buat. kerap kali menggunakan menurut hemat pribadi, alangkah baiknya dan kalimat perbandingan sehingga bisa menelaah lebih jauh posisi positif yang bisa kita ambil.

    Saya pribadi tergugah sekali dengan rangkaian goresan goresan di blog bapa ini. Dengan menggunakan lajur kata kata yang menggugah disertai obsesi menginformasikan isu yang dibahas sangat kuat sekali. Dewasa ini jarang orang yang mampu memotivasi orang lain dari permainan kata kata dalam sebuah tulisan. Termasuk saya yang baru satu kali buka blog bapa dan membaca sebagian karya tulisnya, adakah kiranya pertanggungjawaban bapak sehingga saya jadi Korban kecanduan tulisan yang bapak buat ? Meskipun mengenal sebatas lingkup dunia maya, insha allah bisa lebih dekat mengenal dan memahami sekaligus menuangkan ilmu yang bapak miliki pada anak muda ingusan ini,,

    Salam Hangat,
    Imam

    Aupair Jung bei einer deutschen Familie
    München

    • Terima kasih Mas Iman,

      Klo sebagian besar orang menilai saya itu urakan dan suka melabrak jika saya melihat sesuatu yang sayang anggap tidak benar. Jadi, banyak orang menganggap saya tidak santun.

      Tokoh idola saya Umar bin Khatab yang terkenal keras dan tegas.

      Jadi jika saya suatu ketika dianggap tidak santun, mohon dimaafkan kelemahan saya sebagai manusia…

  28. Dear Mas Ferrizal; Anak saya sekarang kelas 11 di Cambridge School of Doha (Saya bekerja sebagai expat di Doha, dan semua anak + isteri ikut saya). Anak saya berminat masuk perguruan tinggi di Jerman untuk jurusan teknik (engineering: mungkin electrical and IT). Rencananya anak saya akan mengikuti kursus Bahasa Jerman di Doha waktu kelas 12 – menjelang tamat dari SMAnya? Bagaimana saran Mas Ferrizal mengenai hal ini? Apakah sebaiknya saya mendaftar langsung nanti ke universitas di Jerman atau via agen di Jakarta seperti Studientkolleg/Prima Progress?

    • Daftar langsung ke Studienkolleg Jerman juga bisa lebih murah lagi. Di Jerman seorang lulusan SMU tidak bisa langsung kuliah di Universitas. Dia harus ambil studienkolleg dulu. Silahkan searching di Gugel apa itu studienkolleg.

      Semoga anak bapak Sukses…

  29. UU No.18 Tahun 2009 Mendukung Monopoli dan Kartel Unggas Nasional
    Surat terbuka FPPS (Forum Peternak Petelur Sidrap) / Disadur bersama DPP-PPUI
    Menteri Pertanian RI Ir. Suswono mengatakan dengan semangatnya bahwa usaha perunggasan Nasional harus didukung dan diberikan kesempatan untuk terus tumbuh dan berkembang, jangan sampai industri perunggasan dalam negeri yang sudah dibangun sekian lama hancur karena Impor. Justru perunggasan dalam negeri telah dihancurkan oleh perusahaan PMA unggas di Indonesia terbukti hancurnya usaha peternakan rakyat serta melemahnya PMDN unggas. Pernyataan tersebut menunjukkan besarnya keberpihakan sang menteri Pertanian kepada para perusahaan industri perunggasan PMA besar integrator yang telah lama menghancurkan ratusan ribu usaha peternakan unggas rakyat di dalam negeri sehingga menimbulkan pengangguran baru dibidang perunggasan. Bahkan bidang usaha pertanian jagungpun tidak kondusif karena petani jagung selalu dipermainkan dengan harga murah disaat panennya. Kulminasi penghancuran usaha rakyat ini, adalah digantinya UU No.6 Tahun 1967 menjadi UU No.18 Tahun 2009 (UU yang melegalkan kejahatan ekonomi unggas yaitu berupa Monopoli dan Kartel). Kejahatan ekonomi tersebut telah melanggar Undang-Undang Nomor 9 Tahun 1995 tentang Usaha Kecil serta Undang-Undang RI Nomor 5 Tahun 1999 tentang Larangan Praktek Monopoli dan Persaingan Usaha Tidak Sehat
    Sejak berlakunya UU No.18 Tahun 2009 selama dua tahun ini, usaha perunggasan Nasional semakin terpuruk dan parah yang ditandai dengan banyaknya usaha peternakan rakyat gulung tikar secara permanen. Hal ini terjadi karena seringnya komponen harga pokok di peternak mengalami kenaikan dalam jangka panjang serta terjadi penurunan yang tiba-tiba dalam waktu singkat setelah itu naik lagi secara tajam sementara harga ayam panen dikandang peternak rakyat harganya tidak bisa diprediksi. Kenyataan ini sebenarnya sudah lama terjadi, akan tetapi sejak berlakunya UU No.18/2009 hingga kini kondisinya lebih parah lagi sehingga usaha peternakan unggas rakyat mengalami kerugian yang berkepanjangan sehingga modal kerja usaha rakyat tidak bisa tertutupi dengan usaha yang ada serta hutang peternak semakin banyak dan membesar kepada perusahaan Breeding Farm dan FeedMill.
    Komponen Hrg.Pokok Juli (Rp) Agustus (Rp) September (Rp)
    DOC/ekor 4.000 – 5.000 3.500 – 3.000 1.000 – 500
    Pakan/Kg 4.500 – 5.100 5.100 – 5.400 5.000 – 5.400
    Ayam Panen/Kg hidup 14.000 – 15.000
    BEP = 15.000 14.000 – 13.000
    BEP = 13.700 12.000 – 7.000
    BEP = 12.000
    Kondisi komponen harga pokok primer unggas Tahun 2011 satu siklus panen 60 hari.
    Komponen Hrg.Pokok Oktober (Rp) November (Rp) Deseember (Rp)
    DOC/ekor 2.000 – 2.500 2.000 – 3.000 0
    Pakan/Kg 5.100 – 5.200 5.300 – 5.400 0
    Ayam Panen/Kg hidup 13.500 – 14.000
    BEP = 14.500 14.000 – 14.200
    BEP = 13.900 0
    0
    Mahalnya harga protein unggas Dalam Negeri seperti yang dilakukan para perusahaan PMA terintegrasi karena mereka melakukan usaha secara Monopoli dan Kartel, perusahaan PMA (dominan menguasai pangsa pasar Nasional) sebagai Leader Price selalu menaikkan harga di DN dan sangat mudah juga menurunkan harga dalam politik dumping-nya. Kenaikan dan penurunan harga DOC serta Pakan ini selalu terjadi secara serempak disemua pabrikan melalui asosiasi yang dikuasai PMA yaitu GPPU (Gabungan Perusahaan Pembibitan Unggas) dan GPMT (Gabungan Prusahaan Makanan Ternak), FMPI, GAPPI, GOPAN. Selalu mahalnya harga protein unggas akan mengundang masuknya daging impor jika harga produk ayam ras mahal dalam periode panjang. Selama berlakunya UU No.6 Tahun 1967, para perusahaan PMA selalu menjadikan Peternak Rakyat sebagai bamper untuk menghalau protein impor dengan selogan “Daging impor akan mematikan usaha peternak rakyat di dalam negeri” walupun dalam kondisi PMA mengusai pangsa pasar Nasional disaat itu. Berlakunya UU No.18 /2009 yang baru, sebutan Peternak Rakyat sudah dihilangkan dalam UU tersebut (dampaknya banyak rakyat yang tidak beternak lagi) yang ada adalah perusahaan peternakan dan perusahaan yang terintegrasi. Jika ada upaya impor protein asal unggas atau hewan besar lainnya, maka tidak ada lagi alasan untuk mengatakan bahwa daging impor akan mematikan usaha peternakan rakyat. Jika ada unjuk rasa yang masih memakai pengatas namakan Peternak rakyat, itu adalah pembohongan publik dan mereka itu adalah berasal dari karyawan Peternak/mitra dari perusahaan PMA integrator yang merupakan asosiasi-asosiasi rekayasa dalam perunggasan Nasional.
    Seperti berita Harian Kompas tanggal 17 Oktober 2011 yang masih menggunakan kata peternak (berkesan peternakan rakyat) berjudul “Ayam Malaysia Rugikan Peternak Indonesia”.
    Pasal dalam UU No.18 Tahun 2009 (Pasalnya diperjual belikan oleh anggota DPR-RI) yang memberi peluang besar kepada praktek Monopoli dan Kartel secara terintegrasi dan PMA bisa menjual hasil produksinya di pasar tradisional didalam negeri adalah :
    1. Pasal Dalam UU No.18/2009 yang membolehkan integrasi usaha.
    Perhatikan Bab II “Asas dan Tujuan” Pasal 2 UU No.18/2009 : “Peternakan dan kesehatan hewan dapat diselenggarakan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia yang dilaksanakan secara tersendiri dan/atau melalui INTEGRASI dengan budidaya tanaman pangan, hortikultura, perkebunan, perikanan, kehutanan, atau bidang lainnya yang terkait”.
    2. Pasal yang membolehkan PMA dan PMDN integrator berbudidaya komersial.
    Pasal 29 ayat 1 : “Budidaya ternak hanya dapat dilakukan oleh peternak, perusahaan peternakan, serta pihak tertentu untuk kepentingan khusus”.
    3. Pasal yang membolehkan PMA dan PMDN integrator menjual di dalam negeri.
    Pasal 36 ayat 1 : “Pemerintah berkewajiban untuk menyelenggarakan dan memfasilitasi kegiatan pemasaran hewan atau ternak dan produk hewan di dalam negeri maupun ke luar negeri”.
    Hal-hal diatas inilah yang memunculkan permasalahan baru dalam tata-niaga perunggasan Nasional saat ini.
    Menurut UU No.5 Tahun 1999 :
    Pasal 1. 1. Monopoli adalah penguasaan atas produksi dan atau pemasaran barang dan atau jasa tertentu oleh satu pelaku usaha atau satu kelompok pelaku usaha.
    2. Praktek monopoli adalah pemusatan kekuatan ekonomi oleh satu atau lebih pelaku usaha yang mengakibatkan dikuasainya produksi dan atau pemasaran atas barang dan atau jasa tertentu sehingga menimbulkan persaingan usaha tidak sehat dan dapat merugikan kepentingan umum.
    Pasal 11 : Pelaku usaha dilarang membuat perjanjian dengan pelaku usaha pesaingnya, yang bermaksud untuk mempengaruhi harga dengan mengatur produksi dan atau pemasaran suatu barang dan atau jasa, yang dapat mengakibatkan terjadinya praktek monopoli dan atau persaingan usaha tidak sehat. (Pada Assosiasi GPPU selama ini diatur jumlah produksi dan diatur kesepakatan kenaikan harga bibit (DOC) lalu pada assosiasi GPMT diatur produksi pakan dan diatur juga kesepakatan kenaikan harga pakan bersama).
    Misi UUD 1945 dibidang ekonomi :
    Perekonomian bedasarkan asas demokrasi ekonomi adalah untuk kemakmuran bagi semua orang. Sebab itu cabang-cabang produksi yang penting bagi negara dan yang menguasai hidup orang banyak harus dikuasai oleh negara. Kalau tidak, produksi yang penting jatuh ketangan orang-seorang yang berkuasa dan rakyat yang banyak ditindasnya.
    Bumi dan air dan kekayaan alam yang terkandung alam bumi dalam wilayah NKRI adalah pokok-pokok kemakmuran rakyat. Sebab itu harus dikuasai oleh negara dan dipergunakan untuk sebesar-besar kemakmuran rakyat.
    Sehubungan Undang-Undang No. 18 Tahun 2009 tentang Peternakan dan Kesehatan Hewan kenyataannya bertolak belakang dengan Undang-Undang Dasar Tahun 1945, yang seharusnya dibatalkan demi hukum dan kembali pada Undang-Undang No. 6 Tahun 1967 tentang Ketentuan-Ketentuan Pokok Peternakan dan Kesehatan Hewan yang masih relevan sampai saat ini, karena semua yang berkepentingan dalam peternakan terakomodasi dengan adil untuk mencapai tujuan umumnya, yaitu di bidang peternakan dan pemeliharaan kesehatan hewan diadakan perombakan dan pembangunan-pembangunan dengan tujuan utama penambahan produksi, meningkatkan taraf hidup peternak Indonesia, dan untuk dapat memenuhi keperluan bahan makanan yang berasal dari ternak bagi seluruh rakyat Indonesia secara adil, merata, dan cukup.
    PPUI usulkan kepada Pemerintah adalah :
    1. Segera cabut UU No.18 Tahun 2009, terbitkan Keppres tentang tata-niaga perunggasan Nasional
    yang berisi Pasal tentang segmentasi Pasar, lalu kembali kepada UU No.6 Tahun 1967.
    2. Segera dibuat Keppres tentang segmentasi pasar dengan cara :
    a. Pasar dalam negeri sepenuhnya untuk pemasaran dari output produksi budidaya peternakan rakyat dan koperasi unggas.
    b. Budidaya peternakan dari perusahaan besar atau PMA-PMDN integrator hanya boleh dipasarkan pada pasar export.
    3. KPPU (Komisi Pengawas Persaingan Usaha) segera mengungkap tentang pelanggaran
    terhadap UU No.5 Tahun 1999 tentang Larangan Praktek Monopoli dan Persaingan Usaha
    Tidak Sehat yang sudah lama terjadi di Indonesia yang dilakukan oleh perusahaan besar
    PMA.
    PMA unggas mendapat Pinjaman Sindikasi Bank Nasional.
    Kami merasa prihatin atas pemberian pinjaman tanpa jaminan kepada perusahaan PMA PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk telah mendapatkan fasilitas pinjaman sindikasi Bank sebesar US$.250 juta dari sindikasi 13 bank yang akan digunakan untuk membiayai kembali hutang, mendanai belanja modal, dan sebagai kebutuhan modal kerja. Sindikasi Bank tersebut adalah PT Bank Central Asia Tbk, DBS Bank Ltd/PT Bank DBS Indonesia, PT Bank Mandiri Tbk, dan Sumitomo Mitsui Banking Corporation cabang Singapura, PT Bank ICBC Indonesia, PT Bank Mizuho Indonesia, PT ANZ Panin Bank, PT Bank Rabobank Internationak Indonesia, PT Bank Commonwealth Chang Hwa Commercial Bank Ltd cabang Singapura, Mega International Commercial Bank Co Ltd cabang Offshore Banking, dan Cathay United Bank cabang Labuan.
    Penandatanganan pinjaman sindikasi itu dilakukan di Ballroom C Grand Hyatt Hotel disaksikan oleh perwakilan Bank dan PT. CPI.
    Pemberian pinjaman itu bisa saja untuk menutupi kerugian yang terjadi di Thailand sebagai akibat dari banjir yang berkepanjangan baru-baru ini sehingga diduga kuat adanya capital flight dari Indonesia yang cukup besar.
    Diketahui bersama oleh pemerintah bahwa perusahaan PMA ini memiliki andil besar dalam usaha secara Kartel dan Monopoli di usaha perunggasan Indonesia, yang menyebabkan matinya usaha perunggasan rakyat.
    Kalau pemerintah mendeteksi tata-niaga perunggasan Nasional saat ini tidak bermasalah, tentu pinjaman sindikasi Bank yang jumlahnya Rp. 2 Triliun lebih tepat diarahkan kepada pemberdayaan Peternakan Rakyat dan pemberdayaan PMDN perunggasan.
    DPP-PPUI mengharapkan kepada Pemerintah agar menyetop pinjaman sindikasi tersebut, karena dana tersebut akan digunakan dalam proses perang dagang di dalam negeri menghancurkan usaha perungasan Nasional pada posisi yang paling parah.
    Potensi pasar unggas Dalam Negeri yang cukup besar ini dan telah mencapai perputaran uang senilai Rp.130 Triliun/tahun, putaran sebesar ini harus memberikan dampak peluang usaha sebesar-besarnya bagi masyarakat banyak sesuai dengan misi UUD 1945 dan UU No. 6/1967. Oleh karena itu, para pelaku perunggasan Nasional bersama Pemerintah seharusnya bersegera merubah pola pikir dan pola tindak kearah pemberdayaan masyarakat Indonesia ke depan yang berdaya saing tinggi dalam menyongsong kebangkitan bangsa Indonesia yang diidamkan dan di cita-citakan oleh para pendiri Republik Indonesia tercinta ini selanjutnya masyarakat menantikan tindakan nyata keberpihakan Pemerintah dalam penciptaan pekerjaan dan peluang usaha seluas-luasnya kepada Rakyat Indonesia. (DPP-PPUI)

    Salam …. FPPS

  30. pak saya rantan saya siswi kelas XI melihat isi blog bapak mengenai berkuliah dijerman membuat saya tertarik untuk melanjutkan pendidikan disana. apa saja ya pak yang perlu saya siapkan dari sekarang? karena orang tua saya kurang begitu paham mengenai kuliah disana. saran bapa lebih baik saya menggunakan via agen atau bagaimana ya? kira-kira agen yang terpercaya itu apa ya pak? terimakasih

  31. baca artikel2 mas sungguh menggugah pemikiran saya. Terlebih tentang pak menteri, saya sangat setuju dengan opini mas meskipun saya hanya orang awam. Terus berkarya mas. Sukses.

  32. aku suka banget sama blog tentang studi di jerman. em tapi kalo boleh saran ya pak, kenapa bapak tidak men sharing tentang kehidupan bapak di jerman seperti apa, alasan dan awal mula nya memilih untuk studi di jerman, motivasi dan apa yg menginspirasi kan bapakk. buka konsultasi untuk anak2 indonesia yg ingin studi di jerman juga boleh banget pakk hehehh

  33. assalamualaiqum pak saya baru saja mendengar kabar burung cerdas seperti ini tapi sayang di usia saya yg ke 26 dengan lulusan SMA membuat saya Dilema untuk masuk universitas Audio Engginer di Jerman soalnya pengen sekolah audio tapi di Dunia audio Sangatlah mahal kan sangatlah membantu kalau saya Study di tempat yg bagus (univ Jerman) dengan biaya hidup saja. Mohon pencerahannya Pak 🙂 Wassalam

  34. Hallo Mas (Uda) Faizal, es ist schön ein Münchner aus Indonesien zu Finden. Ich hab schon 6 Monaten in München bleiben. mungkin kapan-kapan bisa kopdar di salah satu cafe di Marienplatz hehe

  35. Saya dian siswi 12 sma. Saya mempunyai minat besar pd jerman oleh karena itu saya ingin melanjutkan kuliah di jerman. Tetapi orang tua saya belum mengijinkan karena banyak hal yang dipertimbangkan jadi saya hanya mendaftar jurusan pend b.jerman di univ yg terdekat. Saya berharap ketika kuliah nanti ada beasiswa ke jerman tapi ketika saya searching di google beasiswa yg ditawarkan kebanyakan tentang sains dan bisnis. Apakah ada beasiswa untuk jurusan bahasa jerman di univ jerman bagi pelajar asing?

  36. Terimakasih banyak atas sharenya, pak. perkenalkan saya aprina, seorang dosen yang sudah lama bermimpi kuliah di jerman. masalah saya LoA belum turun, apakah Bapak punya rekomendasi profesor jurusan pendidikan di salah satu kampus di sana? apakah bisa saya direkomendasikan? saya rencana ambil S3. Kebetulan sudah email2an dengan profesor dari leipzig dan dari erlangen. tapi belum turun juga LoA nya..hiks.. saya hampir putus asa nih…mohon saran dan bantuannya…Pak.

  37. maaf mau nanya om, anak saya dah mau lulus Politeknik manufaktur DIII, pengen melanjutkan study ke jerman karena pendidikan lanjutan yg ada di sekolah yg sama baru sampai setingkat DIV, apakah bisa atau ada nggak bila tidak dari SLTA atau baiknya bagaimana apakah melanjutkan dulu samapi DIV atau bisa nerusin ntk setingkat S1 dijerman

    Kommentar saya:
    Lanjutkan dulu sampai selesai D4, karena D4 itu sejajar dengan S1. Lulusan dari D4 anda bisa langsung S2 di Jerman. Jangan kuliah di Jerman dari D3, anda akan rugi waktu! (salam, Ferizal)

  38. Salam kenal Pak Ferizal,

    Saya iseng-iseng mencari tentang studi di Jerman, dan ketemunya blog Pak Ferizal. Isinya sangat apik dan renyah untuk dibaca. Terus menulis ya Pak, Sukses selalu.

    Terima kasih dan salam,

    Iqbal Perdana Saputra, dr.
    metalmoggle.wordpress.com

  39. Selamat siang pak, saya sudah membaca banyak post Bapak Ferizal tentang studi di jerman. Saya akan lulus sma tahun depan pak, saya ingin bertanya. apa menurut bapak memungkinkan kalau saya baru berminat belajar di Jerman sekarang dan baru mau memulai belajar bahasa Jerman pak? Selain itu saya ingin bertanya pak, apakah jurusan psikologi di jerman bagus dan dapat digunakan untuk masa depan di Indonsia pak?

    ——-

    Uri yth,

    Anda memang agak terlambat untuk mempersiapkan belajar B. Jerman.
    Jika anda baru lulus SMU dan serius untuk sekolah ke Jerman tentu saja yang harus anda lakukan sesegera mungkin kursus B. Jerman di Indonesia secara intensif minimal sampai B1 akan lebih bagus sampai B2. Jika anda lakukan secara intensif maka anda butuh waktu sekita 1-1,5 tahun.

    Jika sudah lulus B2 maka daftar ke Studienkolleg dan jika diterima maka anda bisa memulai pra-University di Studienkolleg 1 tahun. Selulus Studienkolleg barulah anda bisa kuliah di Universitas untuk ambil Psikologi.

    Atau cara kedua ambil S1 di Indonesia untuk Psikologi setelah lulus Sarjana maka ambil S2-nya di Jerman dalam B. Inggris. Jadi anda tidak perlu belajar B. Jerman.

    Apakah psikologi bagus di Jerman? Jawabnya sederhana induk ilmu psikologi itu awalnya yang mengembangkan para ilmuwan Jerman. Sigmund Freud Bapak Ilmu Psikologi Modern itu adalah ilmuwan Jerman.

    Bagaimana prospeknya di Indonesia? Yah mestinya bagus karena anda belajar psikologi di negara yang memang pusat dari pengembangan ilmu psikologi.

    Salam hangat dan Semoga Sukses

    Ferizal Ramli

  40. good day sir, i m sonang hasibuan and i m so curious reading ur wordpres, but i should say, ur wordpress inspires me a lot. so first of all, i pray to alloh blesses u and ur family. amin..

    generally, i m an undergraduate student in UHAMKA pasar rebo, east jakarta, and have been taking the school of english teacher training programme. my last toefl score 480 (PBT) i will be graduating next june 2015. i m so eager to learn about language, this is actually what my big talent i finally could find. so i m going to take a german course in goethe jakarta in this following month moreover i’ll pursue my next postgraduate in germany, so my question is

    1. free fall?
    2. first cycle second cycle?
    3. as i was reading the article that it has been not free of charge anymore to study in german, is that for sure?
    4. any advice what university and field of study that suits on my background? (teaching english programme)

    see u in there aminnnn…..

    XXXXXXX

    Dear Sonang,

    I’m not sure that I can aswer your questions pricisely. It’s a little bit confusing for me. Hopefully these answers will help you 🙂
    Question 1 and 2: I don’t know what your question exactly 🙂
    Question 3: No! it’s still free of tuition fee except you take MBA Program in english.
    Question 4: please just surf this link http://www.hochschulkompass.de You will definitely find the program which is fit for you!

    Regards,

    Ferizal Ramli

  41. Assalamu’alaikum
    Punten, saya mau tanya beasiswa S1 full di jerman itu apa ya? trus apa saja fasilitasnya? Terima Kasih
    Wassalamu’alaikum
    http://maulans.wordpress.com/
    http://techno-000.blogspot.com/

    XXXXXXX

    Aslm Wr Wb,

    Mas,

    Di Jerman nyaris tidak ada bea siswa buat lulusan SMU ambil S1 di Jerman dijamin sampai lulus. Saya tidak pernah denger ada bea siswa itu. Jerman sudah gratiskan biaya kuliahnya. Itu sebenarnya sudah bea siswa yang amat besar. Tinggal dipersiapkan biaya hidup.

    Bea siswa untuk S1 itu biasanya dalam bentuk buat mahasiswa S1 Yang kuliah di Indonesia lalu mereka bisa study banding di Jerman atau bisa kuliah musim panas di Jerman. Setelah itu balik kembali untuk lanjutkan kuliah S1nya di Indonesia.

    Jadi, lupakan cari bea siswa Yang gratis 100% buat kuliah S1 anda di Jerman.

    Salam hangat dan semoga sukses

    Ferizal Ramli

  42. Assalamualaikum ww,
    Kagum dengan blog uda Ferizal ini. Sangat bermanfaat, bak kata teman saya isinya “daging semua.” Teruslah berbagi dan memberi pencerahan buat pembaca.

    Di Indonesia sekarang pemerintahan baru, derita baru bagi wong cilik.Harga premium dinaikkan, kata presiden dia gak naikin harga premium cuma memindahkan subsidi. Dia pikir harga 6,500 menjadi 8,500 tidak naik. Dan presiden berbicara di depan civitas akademika ugm, lalu hadirin yang berpendidikan itu memberi tepukan mengagumi. Ha.ha.ha.. sia nan gilo, saha nu gelo? Apa otaknya di dengkul?

    Liberalisme makin merajalela, semakin banyak yang diserahkan ke asing. Infrastruktur : jalan tol, pelabuhan, bandara, dan pembangkit listrik yang direncanakan 35,000 MW bisa jadi bancakan baru.

    Wallahu`alam bisshowab.

    XXXXXXX

    Wslm Wr Wb

    Terima kasih untuk pujiannya. Tentang infrastruktur diserahkan ke asing seperti apa? Untuk membangun infrastruktur itu cuma ada 3 cara pendanaannya:
    1. Dengan Devisa kita
    2. Dengan Hutang Luar Negeri
    3. Dengan Public Private Partnership

    Idealnya melalui devisa kita yang dianggarkan dalam Dana Pembangunan di APBN. Tapi jika itu tidak cukup bagaimana? Pilihannya adalah HUTANG LN atau Undang asing investasi. Selama investasinya di bidang infrastruktur dan manufaktur itu bagus! Kecuali investasinya seperti penguasaan SDA kita itu yang merusak. Jadi dimana buruknya bisa dijelaskan? Jika asing membangun pelabuhan di negara kita, lalu melalui perjanjian misalkan 10 tahun asing boleh menguasai lalu setelah itu diserahkan ke BUMN Indonesia dimana salahnya?

    Atau anda pilih hutang ke IMF atau WB untuk bangun infrastruktur? Atau anda pilih ndak usah membangun jadi dibiarkan saja selama APBN kita tidak ada biayanya?

    Kemudian tentang BBM: semua pemerintah pasti akan hapus subsidi BBM. Saya pribadi sendiri sarankan seperti ini yang pernah ditulis di link saya sebelumnya: https://ferizalramli.wordpress.com/2014/08/30/pak-jokowi-jk-segera-setelah-pelantikan-anda-dan-peresmian-kabinet-maka-naikkan-bbm-secepatnya/

    Salam hangat

  43. Assalamualaikum pak Ferizal Ramli.
    Saya anggi angelina p.a.t. sangat senang sekali rasanya membaca blog bapak ini. Terimakasih sebelumnya pak. Saya mahasiswa universitas jambi semester 6. InsyaAllah 1 tahun lagi saya menyelesaikan study s1 saya di pendidikan fisika. Tanpa menyianyiakan waktu, dari sekarang saya berusaha mencari beasiswa untuk kuliah di jerman dengan tanpa biaya. Dengan adanya informasi bapak tentang beasiswa s2 di jerman walapun kuotanya sedikit, saya ingin berjuang untuk itu. Jika bapak mempunyai waktu luang, dan tidak keberatan, saya ingin minta tolong kepada bapak untuk membimbing saya mendapatkan beasiswa ke jerman. InsyaAllah, rengan keteguhan hati saya, dan niat saya yang kuat serta cita2 saya, saya akan berusaha dengan baik. Nilai toefl saya sekarang sudah mencapai 467. Sekarang saya terus mengikuti les bahasa ingris untuk mengejar target toefl 550 seperti persyaratan yg bapak sebutkan. Terimakasih untuk waktu luangnya bapak membaca keinginan saya dan semoga keinginan saya bisa bapak pertimbangkan. Terimakasih banyak pak 🙂

  44. senang sekali bisa membaca blog ini, yang awalnya tiba di sini karena ketidaksengajaan. Terimakasih untuk tulisan tentang kuliah di Jerman yang sangat membakar semangat, saya baru tahu banyak hal tentang pendidikan di Jerman. Salam kenal Pak Feri, ijin simpan link blognya di blog saya, agar mudah untuk meluncur ke sini.

    XXXXXXX

    Salam hangat juga dan sukses selalu buat anda 🙂

    Ferizal

  45. Assalamualaikum Wr wb,

    Salam sukses selalu unruk Uda, sebagai sesama orang berdarah minang saya bangga terhadap Uda Ferizal.
    Kenalkan nama saya Amrizal Nazar, Saya saat ini tinggal dan kerja di Qatar begitu juga anak2 sekolah semuanya di sini “British Curriculum” Saya mau tanya kalau anak tamat A level:
    1. Bisa gak melamar lansung kuliah di jerman tanpa ada sertificate bahasa jerman?
    2. Kalau harus kursus bahasa german, bisa gak anak tersebut langsung ambil kursus nya di jerman dan bagaimana cara mendapatkan tempat khursus?

    Anak saya sangat berminat untuk ambil Engineering di german dan dia sekarang kelas Year 11 di British Curriculum.

    kalau ada info yang sangat membantu bisa di kirim ke email: nazaramrizal@gmail.com

    Wassalam:
    Amrizal N

    XXXXXXX

    Salam,

    1. Saya tidak tahu apakah pendidikan 11 tahun itu diakui oleh pemerintah Jerman. Saran saya coba bertanya langsung ke Atase Pendidikan di KBRI Berlin.
    2. Bisa melamar langsung tanpa B. Jerman jika Program Berbahasa Inggris. Untuk Bachelor umumnya masuk swasta yang biaya kuliahnya sama mahalnya dengan di UK.
    3. Ambil kursus bisa dimana saja. Mendapatkan tempat kursus itu gampang di Jerman ini jika tidak butuh visa tinggal. Hanya butuh visa tinggal maka untuk dapat visa kursus harus kursusnya harus kursus ditempat yang diakui. Yang paling mudah ambil Goethe Institute. Nanti setelah di Jerman, jika tidak cocok dengan Goethe bisa cari lainnya yang lebih cocok.

    Salam Hormat

    Ferizal Ramli

  46. Pak Ferizal Ramli apakabar ? semoga kabar baik dan sehat selalu………pak Ferizal mohon info tentang beasiswa di jerman untuk S2 dan S3 dimana saya bisa update infonya ?..saya mempunya dua keponakan yang ingin melanjutkan pendidikan S2 dan S3 : 1.Adik saya Zaki Muttaqin dia mahasiswa Skripsi UPN jogja Fakultas Perminyakan, kemarin barus aja memenangkan Juara pertama paper penulisan Ilmiah minyak di China juara pertama IPK S1 3,5 lebih ingin melanjutkan S2 minyak di jerman………….Lalu Pryanbudi Purwanto mahasiswa S2 Fisika UNS IPnya 3,6 ingin melanjutkan S3 ………..mohon bantuan pak Ferizal dan sahabat sahabat lain di jerman untuk memberikan nasehat baiknya bagaimana untuk melanjutkan pasca sarjana di jerman..sebelum dan sesudahnya saya ucapkan terimakasih.salam dari saya Hery Arya Yogyakarta Indonesia Email : hery_arya@yahoo.com

  47. assalamualaikum warohmatullohi wabarokatu
    pak saya eri dari NTB , mau minta bantuannya pak , saya mau melanjutkan study di jerman untuk S2 , saya sarjana kimia murni pak , ingin mendalam mi ilmu medician chemistry , perminyakan ,atau pertambangan ,kira kira di antara universitas ini mana yang ada jurusan yang saya minati pak , mohon bantuannya ,kemarin saya sudah coba bertanya lewat email tapi bapak minta untuk bertanya lewat blog , jadi mohon skali bantuannya pak ,
    berikut universitas yang saya ingin
    1.Technische Universität München
    2.Universität Hamburg
    3.Technische Universität Berlin
    terima kasih , wassalamualaikum warohmatullohi wabarokatuh.

    XXXXXXX

    Klo Perminyakan/Pertambangan yang ada cuma 2 Universitas di Jerman ini setahu saya yaitu:
    1. TU Clausthal http://www.tu-clausthal.de/Welcome.php.en
    2. TU Freiberg http://tu-freiberg.de/en

    Klo untuk jurusanan Teknik yang lain silahkan aja lihat di http://www.hochschulkompass.de
    Pilih saja jika ada jurusan yang pas segera daftar. Klo keterima anda bisa kuliah disana. Ndak perlu tanya2 mana Univ yang baik; yang penting diterima dan mata kuliahnya seperti yang anda inginkan, lalu usahakan bisa lulus.

    Semoga sukses selalu

    Ferizal

  48. Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
    Saya Firda dari daerah Sampit, Kaimantan Tengah, Pak. Saya mohon penjelasan tentang kuliah kedokteran di Jerman itu bagaimana. Saya akan lulus tahun ini dari SMA dan berminat untuk melanjutkan studi di Jerman dengan mengambil Pendidikan Dokter. Apakah mungkin Pak? Bagaimana caranya? Dan Univ. apa yang bagus untuk studi kedokteran? Saya mohon bantuan dari bapak. Terimakasih, Pak.

  49. Salam kenal pak Ferizal… Blognya sangat menarik… Kebetulan saya sedang mencari informasi mengenai perkuliahan di Jerman untuk anak-anak saya. Dan tulisan-tulisan bapak sangat membantu saya untuk mendapat gambaran yg lebih mendalam. Terima kasih.

    Regards,

    Fery Indrawan
    Bandung

    XXXXXX

    Salam Bung Fery,

    Semoga anak anda bisa sukses dalam melanjutkan studinya dan meraih masa depannya.

    Salam Hangat

    FR

  50. Malam pak,
    perkenalkan saya tara, saya saat ini sedang menyusun tugas akhir dan ingin sekali untuk lanjut ke german. saya ingin bertanya pak, bagaimana sistem pendidikan S2 di german, apakah itu by course atau by research. dan apakah di german di wajibkan setiap mahasiswa tingkat akhirnya untuk menyelesaikan thesis sebagai salah satu syarat agar bisa lulus ?

    XXXXX

    Iya diwajibkan dan amat serius. Jika sampai plagiat maka di DO. Beban thesisnya amat berat dan tidak boleh main2. Banyak dari thesis malah dipakai untuk kebijakan perusahaan.
    Hanya bedanya di Jerman dengan thesis atau skripsi yang serius dan sulit bobot kreditnya amat tinggi. Klo untuk Master bobotnya sekitar 25%-30% dari bobot total seluruh pelajaran. Klo bachelor sekitar 15% dari bobot total seluruh mata kuliah.

    Salam

  51. Saya menemukan blog bapak ketika membahas KBRI Berlin. Menarik. saya suka sekali akhir postingan selalu diakhiri ‘dari tepian sungai..’ mungkin karena di Depok, sungainya mulai menyusut, diganti got yg mulai mampet

  52. saya sedang mencari referensi kuliah s3 di jerman, s2 saya biology, ielts 6.0, bidangnya plant biology. mungkin bapak ada referensi profesor yang bisa menjadi supervisor saya atau informasi lain yang bisa saya dapatkan… terimkasih banyak

    XXXXX

    Saran saya:
    1. Anda masuk ke kockpit Universitas di Jerman lalu dari sana jump ke Website untuk cari Professor yang sesuai dengan minat riset anda. Ini linknya: http://www.hochschulkompass.de
    2. Setelah ketemu nama Professor yang sesuai bidang anda kontak langsung dengan lampirkan CV dan Draft Ide anda 2 lembar saja.

    Jika dia tertarik pasti anda akan direspon.

    Salam Hormat

    FR

  53. Ass Wr. Wb. Pak Ferizal gimana kabarnya. lama tidak ketemu. ketemu2 sekarang sudah dijerman…Saya dulu teman jenengan waktu di Ekonomi UGM

    XXXXXX

    Waalaikumsalam Wr Wb.

    Iya, salam hangat kita masih bisa tetap silahturahmi meskipun cuma virtual 🙂

  54. oiya, Pak Ferizal saya itu khan cari nafkahnya ngajar di universitas Veteran Bangun Nusantara Sukoharjo, lha ini mau ngrepoti nanya2 dikit tentang cara cari profesor kelas dunia yang rencana akan kita ajak kerja sama untuk meningkatkan mutu pendidikan di univet sukoharjo, kira2 caranya gimana ya.. nuwum sebelumnya…

    XXXXX

    Kang Bambang,

    Ada program pengiriman Professor Jerman ke Indonesia. Biaya Gaji Professor, Tiket PP Jerman-Jakarta serta asuransi, dll yang besarnya per bulan in total 12.500 Eur atau sekitar 170 juta per bulan ditanggung sponsor Jerman. Hanya komponen biaya lokal seperti:

    1. Tempat tinggal selama di Indonesia yang layak
    2. Transportasi antar jemput dari tempat tinggal ke Universitas dimana dia ngajar
    3. Uang saku 10 eur (atau sekitar 150.000 IDR) per hari

    Nah, ke 3 komponen diatas harus ditanggung oleh Universitas sampiyan sebagai pengundang.

    Salam Hangat,

    Ferizal Ramli

  55. Makasih Pak Feri, maaf Pak Feri kalau boleh tahu kira-kira caranya gimana ya, apa yang perlu kami lakukan..?
    Biar saya komunikasikan dengan pimpinan universitas. Syukur-syukur nanti Pak Feri yang bisa datang ke kampus, untuk menindaklanjuti kerjasama dengan kami. nuwun.

    XXXXX

    Salam Mas Bambang Nur,
    Nanti akhir pekan sampiyan saya email. Benarkan ini email sampiyan bambangnurcahya@yahoo.com ?

  56. Assalamualikum wr wb
    Selamat Malam Pak.

    Bapak Saya Dimas, Saya lulusan S1 Universitas Padjadjaran. Saat ini Saya sedang bekerja di Instansi Pemerintah. Saya berminat untuk mengambil S2 Di Jerman untuk jurusan Public Policy and Good Government. Tp, kendala yang Saya alami, adalah Bahasa Jerman. Karena, sebelumnya saya tidak pernah belajar. Apakah Saya harus belajar terlebih dahulu? Lalu untuk Bahasa Inggris apakah Toefl/ IELTS, & dari lembaga/ institusi mana yg dipercaya?

    Terima Kasih Pak

    XXXXX

    Salam,

    Diberbagai kesempatan selalu saya tulis TIDAK WAJIB bisa B. Jerman jika ambil S2. Monggo dibaca-baca dulu semua artikel yang saya tulis sehingga punya pemahaman konprehensi tentang studi di Jerman.

    Salam Hangat

    FR

  57. Saya mau tanya nih nilai ujian atau nilai rata-rata UN dan bulanan kita berapa ya biar bisa kuliah dijerman?? Terima kasih😊😊

    XXXXX

    Nilai rata-rata ujian di Jerman itu antara 2,5 sampai dengan 3,5 dimana nilai tertinggi adalah 1 terendah adalah 5. Uang kuliah gratis. Uang hidup di Jerman seorang mahasiswa atau pelajar (SMA) sekitar 600 euro atau 9 juta IDR per bulan.

    Salam Tabik

  58. Assalaamu’alaikum wr wb
    Om FR jurnalis dan peneliti yg hebat.
    Dari catatan-catatannya sangat berbobot dan berpengetahuan hebat.
    Saya selalu menunggu catatan2 lain tentang perkembangan dunia pengetahuan, politik dan lainnya yg dirilis om FR.
    Salam hormat & kebanggan, dari anak Ciruas Serang-Banten kelahiran Garut.

    Hanif.

Tinggalkan Balasan ke diyahifada Batalkan balasan